Hell Yeah Pointer 5 Langsung ke konten utama

Unggulan

Cara Penggunaan Git dan GitHub dalam CPM

Git adalah salah satu software penting dalam pengembangan website. Fungsi Git adalah untuk mengatur versi dari source code program Anda dengan memberikan tanda baris dan kode mana yang ditambah atau diganti. Di artikel ini kami akan membahas lengkap soal Git, dari cara install Git, cara login ke Git, hingga cara menggunakan Git. 1. Download File Git     Untuk menginsstall git, Anda perlu mendownload nya terlebih dahulu di situs resminya . Lalu pilih versi yang sesuai dengan perangkat anda.  Anda dapat mendownload git di link berikut : Download Git Desktop 2.Install Git Setelah selesai mengunduh file Git, buka setup aplikasi Git untuk memulai proses instalasi. 3. Kemudian cek apakah instalasi Git berhasil atau tidak. Anda bisa mengeceknya melalui Command Prompt. Klik Win+R lalu ketik CMD untuk membuka Command Prompt seperti di bawah ini. Selanjutnya masukkan perintah berikut untuk cek versi git dan cek apakah Git sudah terinstall di komputer Anda. git --version Jika Git berhasil terinst

Manajemen Konfigurasi Perangkat Lunak


DEFINISI

Manajemen Konfigurasi merupakanseni untuk mengidentifikasi, mengorganisasi, mengontrol dan modifikasi pada perangkat lunak yang sedang dibangun oleh tim programming.

Tujuan dari Manajemen Konfigurasi adalah memaksimalkan produktivitas dengan meminimalisir kesalahan.

Manajemen Konfigurasi dilakukan untuk mengidentifikasi dan mengontrol perubahan dalam PPL serta memastikan perubahannya telah dilakukan dengan baik untuk dibuat sebuah laporan kepada pihak lain yang membutuhkan.


 FAKTOR TERJADINYA PERUBAHAN

Bisnis baru atau kondisi pasar yang menyebabkan perubahan pada kebutuhan produk di pasar atau aturan bisnis.

Kebutuhan pelanggan baru yang memicu perubahan permintaan data oleh sistem informasi, fungsi produk dan layanan yang diberikan sistem.

Re-organisasi tim dan perubahan arah bisnis yang menyebabkan perubahan prioritas pada proyek.

Batasan anggaran dan jadwal proyek yang menyebabkan redefinisi sistem/produk.

 

SCM / SOFTWARE CONFIGURATION MANAGEMENT

Adalah serangkaian kegiatan yang dirancang untuk mengelola perubahan dengan mengidentifikasi produk/hasil kerja yang kemungkinan besar akan mengalami perubahan, membuat hubungan di antara mereka, menentukan mekanisme untuk mengelola berbagai versi produk kerja tersebut, mengendalikan perubahan yang terjadi, dan mengaudit dan melaporkan perubahan yang dilakukan.


TUJUAN

1.mengidentifikasi perubahan

2.mengontrol perubahan

3.mengimplementasikanperubahan dengan benar

4.melaporkan perubahan kepada pihak-pihakyang mempunyaikepentingan.


 ELEMEN

Component elements, sekumpulan dari tool yang dipasarkan dengan manajemen sistem data (seperti database) yang memungkinkan akses ke data tersebut dan melakukan pengaturan terhadap setiap item konfigurasi software.

Prosess elements, merupakan kumpulan dari prosedur dan tugas yang mendefinisikan pendekatan yang efektif untuk melakukan manajemen perubahan melibatkan semua yang terlibat dalam manajemen.

Construction elements, kumpulan dari tool-tool yang mengautomasi pembuatan software dengan memastikan validasi komponen yang layak (misalnya, versi yang benar).

Human elements, untuk mengimplementasikan SCM yang efektif, tim software harus menggunakan sekumpulan feature tool dan proses.

 

SOFTWARE CONFIGURATION ITEMS (SCI)

SCI merupakan daftar informasi mengenai item-item berupa komponen program yang diberi nama. Item-item tersebut diperlukan dalam konfigurasi perangkat lunak dan dibuat sebagai bagian dari proses software engineering.

SCI merupakan bagian tunggal dari lingkungan spesifikasi besar atau sebuah test case dari satu kumpulan test case.


SCI  MEMBENTUK SEKUMPULAN BASELINE.

1.System Specification

2.Software Project Plan

3.Software Requirement Specification

      a.Graphical analysis model

      b. Process specifications

      c. Prototype(s)

      d. Mathematical specification

4.Preliminary User Manual

5.Design Specification

      a.Datadesign description

      b. Architecturaldesign description

      c. Modul designdescriptions

      d. Interface design descriptions

      e. Object description

6.SourceCodeListing

7.Test Specification

      a.Test plan & procedure

      b. Test cases & recordedresults

8.Operation & Installation Manuals

9.Executable Program

      a. Moduleexecutable code

      b. Linked modules

10. Database Description

      a. Schema & file structure

      b. Initial content

11. As-built UserManual

12. MaintenanceDocuments

      a.Software problem reports

      b. Maintenancerequests

      c. Engineering changeorders

13. Standard &Procedure for Software Engineering

Komentar

Postingan Populer